Kenapa Himawari dan Boruto memiliki Kumis ?

12:22:00
Pagi sobat ragons, jumpa lagi dengan saya di blog kami ini. Bagi sobat ragons yang udah menonton anime Boruto adakah yang mempertanyakan kenapa Boruto dan Himawari memiliki kumis ? padahal mereka berdua bukanlah Jinchuriki dari Bijuu khusunya Kyubi.



Pasti ada dong yang mempertanyakan ? ya kan ?, pada awalnya juga admin bingung kenapa Boruto dan Himawari memiliki kumis kyubi seperti ayahnya Naruto, padahal mereka berdua bukanlah seorang Jinchuriki.

Di anime Naruto sendiri dalam keadaan tertentu kadang bijuu mempengaruhi bentuk fisik dari Jinchurikinya. Seperti Gaara yang memiliki garis di matanya serta tidak memiliki alis, yang dipengaruhi oleh Shukaku yang juga bermata seperti itu, atau Naruto sendiri yang memiliki kumis karena pengaruh dari Kyubi.

Lantas kenapa disini Boruto dan Himawari memiliki kumis dan kenapa Khusina yang jelas-jelas merupakan Jinchuriki Kyubi tidak memiliki kumis. Jadi seperti ini menurut kami, untuk bentuk biju bisa mempengaruhi bentuk fisik dari seseorang maka gen dari biju harus menyatu dengan seseorang tersebut.


Berikut penjelasannya


Naruto dan Gara

Seperti yang kita ketahui bersama, saat Khusina mengandung Naruto dia adalah seorang Jinchuriki dari Kyubi. Dan pada saat Naruto lahir, dia sudah memiliki kumis Kyubi padahal Naruto belumlah menjadi Jinchuriki dari Kyubi.

Dan satu lagi ada Gara yang menjadi Jinchuriki pada saat dia masih dikandungan, ayah Gara yang merupakan seorang Kazekage melakukan percobaan dengan memasukan Shukaku ke perut istrinya yang sedang hamil. Dan diketahui Ia sedang hamil Gara, benar saja saat Gara lahir dia memiliki ciri fisik yang terpengaruh dengan Shukaku, yakni mata yang memiliki garis hitam-kecoklatan serta tidak memiliki alis. Jadi disini bisa disimpulkan Gen biju menyatu pada saat mereka masih dikandungan.


Ginkaku dan Kinkaku

Ada 2 orang lagi selain Naruto, Boruto dan Himawari yang memiliki kumis. Orang tersebut adalah Ginkaku dan Kinkaku, mereka berdua memang bukanlah seseorang Jinchuriki. Tapi mereka berdua pernah termakan Kyubi dan terjebak selama 7 Hari didalam perut Kyubi, untuk mempertahankan hidup mereka, mereka memakan tubuh Kyubi selama terjebak. Akibatnya mereka memiliki Chakra kyubi serta memiliki kumis Kyubi, itu karena Gen kyubi sudah menyatu dengan Mereka. Disini beda lagi, jika diatas gen menyatu saat dikandungan. Tapi Ginkaku dan Kinkaku menyatu dengan gen Kyubi saat dikandungan Kyubi :D.


Himawari dan Boruto

Ini yang unik, Himawari dan Boruto bukanlah seorang Jinchuriki ataupun orang yang pernah termakan Kyubi :D. Tapi kenapa mereka memiliki kumis Kyubi ? Jadi seperti ini, Himawari dan Boruto adalah seorang anak dari Ayah seorang Jinchuriki, dengan Gen Naruto yang sudah menyatu dengan Kyubi maka ada kemungkinan anak dari Naruto juga memiliki ciri fisik yang sama dengannya. Dan benar Boruto/Himawari yang merupakan keturunan Naruto memiliki kumis Kyubi.

Dan untuk Khusina yang merupakan Jinchuriki Kyubi, dia tidak memiliki kumis atau bentuk fisik kyubi karena dia sendiri menjadi Jinchuriki pada umur -+ 10 tahun dan dia bukanlah seorang keturunan Jinchuriki.





Lalu kenapa Tsunade dan Nawaki yang keturuan dari Jinchuriki tidak memiliki kumis ? atau tidak memiliki bentuk fisik lainnya ?

Teori Pertama : Karena Gen dari Mito tidak cukuo kuat untuk diturunkan
Menurut saya itu karena Tsundae/Nawaki bukanlah anak dari Mito (Jinchuriki sebelum Khusina) melainkan mereka berdua adalah cucuknya, jadi mungkin Gen Jinchuriki tidak sampai.

Teori yang Kedua : Karena Mito seorang perempuan
Tidak seperti Boruto dan Himawari yang mewarisi Gen dari ayahnya (Gen pria :cenderung kuat). Disini Mito (Nenek Tsunade) adalah seorang perempuan, mungkin Gen dari Hashiramalah yang lebih kuat untuk diturunkan.

Begitulah menurut kami "alasan kenapa Himawari dan Boruto memiliki kumis Kyubi ?" Apakah ada teori lain ? share dikolom komentar.

Kenapa Himawari dan Boruto memiliki Kumis ? Oleh Ryuzaki no Shisoka

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

2 komentar

Write komentar
18 September 2017 at 03:29 delete

oh gitu ya alesannya, makasih gan ane jadi tau nih

Reply
avatar
20 October 2017 at 18:20 delete

Walupun ada kumisnya, himawari tetep kawaiiiii

Reply
avatar