Ketika Naruto mulai mendunia, ada beberapa Karakter yang juga ikut mendunia bahkan fansnya melebihi si Karakter utama (Naruto) sendiri. Siapa lagi kalo bukan si ahli waris Uciha, yups Uciha Sasuke bisa dibilang punya sangat banyak penggemar di luar sana, mulai karena dia cool, jenius dan tentunya enak ajah di pandang :D. Tapi ada beberapa hal yang mungkin oleh fans diabaikan tentang si Uciha ini.
Dibuat oleh Masashi Kishimoto, Uciha Sasuke resmi mulai debutnya di bab Ketiga Naruto pada tahun 1994. Karakter ini dikisahkan terlahir di klan Uciha, salah satu klan terkuat di desa Konoha. Namun kehidupannya berubah 180 derajat, saat kakak laki-lakinya (Uciha Itachi) membunuh seluruh anggota klan termasuk ayah dan ibunya, kecuali si adik kecil Sasuke yang dia tidak tega membunuhnya. Kejadian tersebut membuat si Sasuke menjadi pendendam, dan memutuskan bahwa satu-satu tujuannya dia hidup adalah untuk membunuh Itachi.
Saat anime Naruto mulai berkembang, penggemar mulai menyayangkan sikap Sasuke yang memilih keluar desa Konoha dan tidak beraksi dengan Naruto DKK. Tahun-tahun remajanya dia habiskan hanya untuk berlatih bersama Orochimaru sehingga dia bisa menjadi kuat dan balas dendam pada Itachi.
Pada artikel ini admin akan mengungkap beberapa hal yang mungkin belum pernah diketahui oleh para fans anime Naruto, khususnya fans Sasuke Uciha.
01. Salah satu Karakter yang favorit untuk digambar
Pada saat Sasuke masih kecil, Sasuke adalah salah satu karakter yang sedikit ada keahlian khusus untuk Digambar. Hal itu tak terlepas dari gaya "emo" nya Sasuke pada saat masih kecil. Tapi hal itu bukanlah suatu Hambatan untuk Masashi Kishimoto. Bahkan Masashi Kishimoto mengatakan bahwa salah satu karakter favoritnya untuk digambar adalah Sasuke, karena karakter yang satu ini, menurut Masashi Kishimoto adalah karakter yang bisa menarik keluar dari pemeran cerita.
Karakter Sasuke ini memiliki beberapa variasi tampilan dari masa ke masa. Dari Sasuke masih kecil, Sasuke Remaja di bawah Orochimaru, Sasuke remaja setelah perang dunia Ninja ke empat dan Sasuke Dewasa. Mungkin penampilan yang paling diingat fans adalah penampilan pada saat Sasuke remaja di bawah Orochimaru, terlihat penampilan Sasuke sangat sangar dan badass.
02. Memiliki Manga Spin-off nya Sendiri
Tidak banyak Karakter di anime Naruto yang mendapatkan spin-off mereka sendiri. Tapi salah satu karakter terkuat ini, beruntung bisa mendapatkan manga spin-offnya sendiri. Uciha Sasuke mendapat manga satu kali pada bulan Oktober 2014 di bawah Kenji Taira. "Legenda Sharingan Sasuke" dirilis di Shaikisha's Saikyo Jump dan mengikuti pewaris saat dia mendapatkan Tim Taka menjadi beberapa Hijink lucu.
03. Merupakan Karakter yang Populer
Yang ini nggak usah dipertanyakan lagi, bisa terlihat dari penampilannya yang cool, ganteng dan pinter ini lah yang menyebabkan dia populer. Faktor lain yang menyebabkan dia populer adalah karena pada saat awal Sasuke merupakan karakter antagonis, yang kemudian menjadi protagonis, yang membuat penonton menaruh perhatian lebih kepadanya.
Menurut jajak pendapat di anime Naruto, databook Naruto yang ketiga menyebutkan Sasuke adalah karakter paling populer di seluruh jajak pendapat dengan lebih 33.000 suara. Hal itu diambil dari beberapa kategori kepopuleran karakter di anime Naruto, dan uniknya Sasuke selalu di posisi empat besar. Hingga poling akhir, suara terbanyak dimiliki oleh Dia.
04. Memiliki mata yang unik
Karena Sasuke adalah keturunan klan Uciha, maka dia memiliki Kekei Genkei yang diwariskan turun temurun di keluarga Uciha. Yaitu Kekei Genkei Sharingan, yap Sasuke memiliki mata sharingan yaitu mata yang mampu melihat hal dengan detail, membuat ilusi, dan jika sudah memasuki tahap Mangekyou maka sharingan dapat melakukan hal-hal yang sangat luar biasa, contoh : Amaterasu, Susano'o, dan Genjutsu yang lebih kuat dari versi sharingan biasa.
Berbeda dengan Uciha yang lain, mata Sasuke menurut Madara itu sangat spesial. Tamoe (titik sharingan) milik Sasuke menurut Madara mirip dengan tamoenya, dan bahkan karena istimewanya mata Sasuke, Dia sampai berkata "Jika anak ini (Sasuke) lahir terlebih dahulu dari pada Obito, pasti anak inilah (Sasuke) yang akan aku manfaatkan" maksud dari perkataan itu adalah, jika Sasuke yang memiliki "mata spesial" dahulu dimanfaatkan Madara, pasti rencananya berjalan mulus, tidak seperti Obito yang sedikit tidak mulus (Karena Hachibi dan Kyubi belum bisa tertangkap oleh Obito).
Dan hal lain yang membuat mata Sasuke spesial adalah, ketika dia berhasil membangkitkan Rinengan di mata Kirinya. Disitu terlihat mata kiri Sasuke tidak seperti Rinengan pada umumnya, mata kirinya seperti gabungan antara Rinengan dan Sharingan. Yakni matanya bewarna Ungu dan memiliki garis spiral seperti rinengan tapi juga di setiap garis spiralnya terdapat tamoe yang mirip dengan mata Sharingan.
05. Misi yang diselesaikan Sasuke sedikit
Sasuke saat masih ada di Konoha berada di team 7 bersama Naruo, Sakura dan Hatake Kakashi sebagai pemimpin team. Selama hidupnya dia tercatat menyelesaikan misi resmi dari Konoha sebanyak 16 misi : 7 Misi tingkat D-rank, 1 misi C-rank, 2 misi B-rank, dan 6 misi tingkat A-rank. Dan dia tidak pernah satu kalipun menyelesaikan misi S-rank. Penyebabnya apa ? apa lagi kalo bukan karena dia kan kabur pada saat masih kecil, dan sebelum kabur itu, diatas adalah jumlah misi yang sudah diselesaikan Sasuke.
Itulah sekelumit hal yang jarang fans ketahui tentang Uciha yang satu ini, setelah mengetahui ini bagaimana tanggapan agan ? share di kolom komentar Gan.
5 Hal yang Tidak Diketahui fans Naruto terhadap Sasuke Oleh Ryuzaki no Shisoka
Share this
Next
« Prev Post
« Prev Post
Previous
Next Post »
Next Post »
EmoticonEmoticon